4 Pekon di Pardasuka Dapat Bantuan CSR

0
111

PRINGSEWU – WARTAALAM.COM – Dinas Kesehatan Kabupaten Pringsewu, Lampung, distribusikan bantuan CSR yang dilaksanakan di Kecamatan Pardasuka, Kamis (6/5/2021). Empat pekon (desa) dapat bantuan itu.

Menurut Rahmadi,, kabid Binkesmas (Bina Kesehatan Masyarakat) pada Dinas Kesehatan Pringsewu, yang mewakili Kepala Dinas Kesehatan dr. Ulinoha, bantuan yang diberikan untuk pencegahan dan penurunan stunting dengan sasaran ibu hamil di wilayah kecamatan itu dalam rangka intervensi 1000 HPK.

Pekon yang mendapatkan bantuan, Pekon, Pardasuka, Pardasuka Timur, Tanjungrusia, dan Pekon Wargamulya.

Bantuan berupa, beras, susu, minyak makan, dan vitamin, adapun untuk CSR yang diberikan dari Bank Eka, Bank Utomo, Chandra supermarket, Hotel Regency, Klangenan, Kopdit Gentiaras, RS. Mitra Husada, serta beberapa yang tidak disebutkan namanya

“Kami dalam hal ini yang merupakan bagian dari pemerintahan Kabupaten Pringsewu tidak banyak yang saya ucapkan, selain ucapan terimakasih yang sebanyak- banyaknya kepada seluruh pelaku usaha di wilayah ini sehingga membantu dari program pemerintah kita sehinggaberjalan,” katanya.

Hal yang sama juga disampaikan Camat Pardasuka Titik Puji Lestari.

“Dalam kegiatan yang dilaksanakan Pemda Pringsewu, melalui Dinas Kesehatan setempat, tidak banyak yang saya sampaikan hanya terimakasih yang sebesar-besarnya atas apa yang diberikan untuk warga di empat pekon tersebut,” katanta.

“Kami berharap apa yang diberikan kepada ibu hamil bermanfaat,” ujarnya.

Selain Camat Pardasuka Titik Puji Lestari hadir pada kegiatan iti, Kabid Binkesmas Dinas Kesehatan Pringsewu Rahmadi, Kabid P2M Bapeda Pringsewu, Perwakilan CSR Bank Eka UPT Puskesmas Pardasuka, para kepala pekon, bhabinkamtibmas, dan babinsa.

Acara dilanjutkan ke Kecamatan Pagelaran ke Pekon Pamenang, Pasirukir, dan Gemahripah. (ade)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini