HLH Sedunia, Wabup Pringsewu Tanam Pohon dan Tabur Benih Ikan

0
132

PRINGSEWU – WARTAALAM.COM –  Memperingati Hari Lingkungan Hidup (HLH) Sedunia 2021, Pemerintah Kabupaten Pringsewu, Lampung mengadakan penanaman pohon dan penaburan benih ikan di Embung Kalioyot, Pekon Pandansari, Kecamatan Sukoharjo, Jumat (4/6/2021).

Sekira 5000 benih ikan nila yang ditabur, serta 200 batang pohon pisang dan aneka jenis tanaman lainnya yang ditanam di sekitar embung.

Wakil Bupati (wabup) Pringsewu H.Fauzi didampingi Kadis Perikanan Debi Hardian, Kadis Pertanian Siti Litawati, Kadis Ketahanan Pangan Iskandar Muda, Kadis Lingkungan Hidup Hendrid, Sekdis Pemberdayaan Masyarakat dan Pekon Sugiyanto, Sekdis PoraPar Supriyanto, serta camat, KUPT Puskesmas dan kapekon setempat menanam pohon dan menabur ikan.

Menurut Fauzi, kegiatan dengan melibatkan sejumlah OPD itu merupakan bentuk ungkapan rasa syukur atas karunia adanya embung tersebut, sekaligus dalam rangka membantu warga.

Dia berharap keberadaan embung menjadi daya rangsang pertumbuhan ekonomi di Pekon Pandansari, mengingat potensi yang luar biasa.

Kadis Perikanan Debi Hardian mengatakan, penanaman pohon dan penaburan benih ikan merupakan kegiatan yang bagus, pemerintah hadir di tengah-tengah masyarakat sekaligus bersinergi karena pemerintah sifatnya membantu dan memfasilitasi.

Ia mengharapkan warga turut mendukung dan ke depannya embung dapat memberikan banyak manfaat.

Kadis Pertanian Siti Litawati mengatakan, potensi yang dimiliki Pekon Pandansari cukup besar, baik di bidang pertanian, perikanan,.maupun lainya, sehingga pemanfaatan Embung Kalioyot tersebut diharapkan lebih optimal.

Sementara, Kadis Lingkungan Hidup Hendrid meminta warga memelihara pohon yang ditanam termasuk ikan yang ditabur dan dipelihara di embung tersebut.

Kapekon Pandansari menyatakan pihaknya membutuhkan support dan arahan dari Pemerintah Kabupaten Pringsewu.

Terkait Embung Kalioyot yang ada di Pekon Pandansari, menurutnya embung tersebut dibangun pemerintah pada 1983 dengan luas areal 1,5 hektare.

Seusai menanam pohon dan menabur benih ikan di Embung Kalioyot, wabup Pringsewu beserta jajaran pemerintah setempat meninjau Alun-alun Pekon Pandansari. (ade)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini