26.8 C
Bandar Lampung
Minggu, Maret 26, 2023
spot_img
BerandaDaerahBank Lampung Targetkan Pemasangan Tapping Box Tuntas Tahun 2020

Bank Lampung Targetkan Pemasangan Tapping Box Tuntas Tahun 2020

 53 dilihat

Bandarlampung, WARTAALAM.COM – Direktur Bisnis Bank Lampung, Nurdin menargetkan pemasangan tapping box di seluruh kabupaten/kota Provinsi Lampung selesai tahun 2020.

“2020 sudah selesai semuanya,” katanya dalam kegiatan kegiatan Rapat Koordinasi Evaluasi Layanan Perekam Transaksi Dalam Optimalisasi Penerimaan Daerah dan Sosialisasi Pencegahan Korupsi, Gratifikasi dan Collection Free Transaksi Perbankan Indonesia, Rabu.

Dia mengatakankan pada 2019 ini sudah direncanakan pemasangan tapping box ke seluruh kabupaten/kota.

Tahun 2019 ini sudah terealisasi sebanyak enam kabupaten/kota.

“Tinggal empat lagi yang belum diantaranya Pesisir Barat, Lampung Barat, Tulangbawang Barat, dan Mesuji ,” kata dia.

Pada tahun 2019 ini lanjut Nurdin, pihaknya memprioritaskan pemasangan tapping box kepada pelaku usaha besar. Empat yang belum terpasang sudah melakukan tandatangan dan tinggal proses pemasangan.

“Kami akan dorong, mudah-mudahan 2020 sudah selesai semua,” katanya.

Bank Lampung melaksanakan kegiatan  Evaluasi Layanan Perekam Transaksi Dalam Optimalisasi Penerimaan Daerah dan Sosialisasi Pencegahan Korupsi, Gratifikasi dan Collection Free Transaksi Perbankan Indonesia.

Kegiatan yang dilaksanakan di Hotel Horison Bandarlampung itu sekaligus diisi pengarahan oleh Satgas Korsup Pencegahan Wilayah III Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Dian Patria.

Kegiatan tersebut dihadiri juga oleh vendor tapping box, pemerintah kota (Pemkot) Bandarlampung, dan seluruh instansi terkait dari kabupaten/kota serta pegawai Bank Lampung. (*)

spot_imgspot_img

Berita Terkait

Polisi Amankan 7 Remaja Hendak Perang Sarung di Lamsel

LAMPUNG SELATAN, WARTAALAM.COM - Polsek Penengahan, Polres Lampung Selatan...

Polda Lampung Ungkap Perdagangan Gelap Kayu Sonokeling

BANDAR LAMPUNG, WARTAALAM.COM - Subdit IV Tipidter Direktorat Reserse...

Polres Lamsel Tingkatkan Pengamanan Jelang Mudik Lebaran 2023

LAMPUNG SELATAN, WARTAALAM.COM - Kapolres Lampung Selatan AKBP Edwin...

Pemkab Lamsel Himbau Warga Waspada TBC

LAMPUNG SELATAN, WARTAALAM.COM - Dinas Kesehatan Kabupaten Lampung Selatan...
spot_img
Semua Negara
683,283,372
Total kasus terkonfirmasi Kasus Covid
Updated on March 26, 2023 7:32 pm

Langganan Berita

- Never miss a story with notifications

- Gain full access to our premium content

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini