BANDAR LAMPUNG – WARTALALAM.COM, Bakal Calon Wali Kota Bandar Lampung 2021-2024 Dr. (Can) Ir. H. Firmansyah Y. Alfian, MBA., MSc menginginkan kalangan milenial dapat berperan aktif dan berperan serta dalam pembangunan daerah. Itulah alasan mengapa dalam pencalonannya Firmansyah menyugukan banyak program untuk kaum milenial.
Firmanysah beranggapan kaum milenial adalah generasi penerus yang memiliki semangat, inovasi dan kreativitas tinggi. Untuk itu, kata dia, sangat disayangkan jika kalangan tersebut hanya dijadikan sebagai penonton dan tidak dilibatkan dalam sektor pembangunan.
Jika Rektor IIB Darmajaya itu mendapat dukungan dan kepercayaan kaum milenial untuk memimpin Kota Bandar Lampung, ia berjanji akan memberdayakan dan membuka ruang untuk para generasi milenial agar dapat turut serta dalam membangunan daerah.
“Dengan kemampuan yang dimiliki itu, generasi milenial sangat berperan penting dalam proses pembangunan daerah.
Untuk itu, pemerintah daerah perlu mendukung generasi milenial dalam membangun daerah. Salah satunya dengan menyediakan fasilitas untuk mereka menyalurkan pemikiran dan kreativitasnya,” ujar Firmansyah, Kamis (16/1/2020).
Ketua Badan Wakaf Indonesia (BWI) Perwakilan Lampung menjanjikan akan memanjakan para kaum milenial dengan menyediakan Ruang Kreatif Anak Muda (Co-Working Space) di 126 kelurahan. Bahkan tidak hanya itu, Firmansyah juga akan menyediakan layanan wifi gratis di tempat strategis dan sudut-sudut Kota Bandar Lampung.
“Pemerintah akan menyediakan semua fasilitas tersebut. Kaum milenial dapat memanfaatkan teknologi sebagai peluang menjadi seorang entrepreneur yang mampu mewujudkan kemandirian ekonomi,” tegas Firmansyah. (**)