LAMPUNG TIMUR, WARTAALAM.COM – Kapolres Lampung Timur (Lamtim) menggelar Jumat Curahan Hati (Curhat), di Desa Muara Gading Mas, Kecamatan Labuhan Maringgai, Jumat (30/12/2022).
Acara diikuti kepala desa, dan perangkat desa, tokoh agama, tokoh masyarakat di wilayah Kecamatan Labuhan Maringgai.
Turut mendampingi Kapolres, Camat Labuhan Maringgai Agustinus Tri Handoko, Wakapolres Lampung Timur Kompol Sugandi, Kapolsek Labuhan Maringgai Kompol Yusfin, Kasat Pol Airud Polres Lampung Timur AKP Mawardi, dan jajaran utama polres.
“Kami ke sini, ingin bersilaturahmi, kami ingin menerima saran-saran dari bapak ibu, bisa saran dan pertanyaan disampaikan kepada saya, untuk dicarikan solusinya,” kata Kapolres Lampung Timur AKBP Zaky Alkazar Nasution.
Kapolres mengatakan, kegiatan itu merupakan perintah langsung Kapolri Jendral Listio Sigit Prabowo.
“Kegiatan ini serentak, semua polres di Indonesia melaksanakannya. Melalui kegiatan ini, Polri menampung semua keluhan masyarakat, untuk Polri memberikan pelayanan maksimal, di antaranya terkait  kamtibmas,” katanya.
Dalam acara itu, dilangsungkan sesi tanya jawab. Seperti disampaikan Camat Labuhan Maringgai Agustinus Tri Handoko.
“Mohon dimaksimalkan peran Pokdarkamtibmas di tingkat kecamatan, karena efektif membantu Polri mengurai permasalahan sosial di tengah masyarakat,” ujarnya.
Kapolres menjawab, Pokdarkamtibmas membantu Polri, khususnya di tingkat Polsek.
Dia meminta semua kapolsek mengaktifkannya,.
“Pokdarkamtibmas efektif membantu Polri, dan selama ini sudah aktif di beberapa kecamatan, dan yang belum aktif, akan segera kami dorong supaya aktif,” katanya. (fir)