Soal Rehabilitasi Jalan, Warga Pertanyakan Hati Nurani APH

0
650
Kondisi Jalan Bumijaya Purbolinggo Lampung Timur.

LAMPUNG TIMUR, WARTAALAM.COM – Warga Kecamatan Purbolinggo, Lampung Timur mempertanyakan keadilan dari aparat penegak hukum (APH) Provinsi Lampung. Alasannya, keluhan dan laporan soal rehabilitasi Jalan Bumijawa Purbolinggo menggunakan Dana Alokasi Khusus (DAK) Tahun Anggaran 2021 sekira Rp10 miliar yang hingga saat ini masih memprihatinkan tak juga ditanggapi serius.

“Kita bisa lihat dari awal pembangunan sudah rusak, kualitasnya buruk, juga dapat dilihat orang awam karena belum satu bulan, jalannya sudah hancur, dan sampai saat ini kondisi jalan itu masih sangat memprihatinkan,” ujar Bambang, warga Purbolinggo, Selasa (20/12/2022).

Warga Purbolinggo bersama LSM Gerakan Cinta (Genta) Lampung Timur menyampaikan laporan pengaduan ke Kejaksaan Agung RI.

Ketua LSM Genta Lampung Timur, Fauzi Ahmad, Selasa siang kepada awak media menyatakan dalam waktu dekat akan kembali menggelar aksi di Kejaksaan Tinggi Lampung.

“Saat ini kami dalam persiapan. Kami akan kembali melakukan aksi dan kemungkinan kami juga akan melakukan aksi yamg sama di Kejagung RI karena awalnya laporan pengaduan kami bukan ke Kejati. Rekom Kejagung RI pada Kejati, maka kami akan dorong pihak Kejati untuk berbuat baik dan menegakan hukum di Kabupaten berjuluk Bumei Tuwah Bepadan,” katanya. (fir)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini