PKBM Permata Selenggarakan Ujian

0
136

PRINGSEWU – WARTAALAM.COM – Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Permata, Pekon Sukoyoso, Kabupaten Pringsewu, Lampung menyelenggarakan Ujian Pendidikan Kestaraan (UPK) Paket C tahun 2022, di kelas lembaga tersebut.

UPK dimulai 21-25 Maret 2022 dan telah selesai serta berjalan lancar, kata Pengelola PKBM Permata, Siti Khotimatun, di depan peserta UPK, sesudah ujian, Jumat (25/3/2022).

Menurut dia, peserta UPK hendaknya memanfaatkan Ilmu serta pengalaman selama belajar di lembaga itu, baik yang akan bekerja maupun yang sudah bekerja serta yang akan melanjutkan kuliah.

“Kami berharap semoga bermanfaat ke depannya, sehingga dapat digunakan dengan baik, saya ucapkan terimakasih atas kepercayaan para siswa yang sudah belajar di lembaga kami, saya meminta maaf bila selama menjadi siswa di sini secara sengaja dan tidak sengaja ada kesalahan, baik dari tindak tanduk saya beserta rekan-rekan kami di sini,” ujarnya.

Menurut Siti, sekira 58 peserta ikut ujian yang dimulai pukul 08- 12.00. WIB, dengan 2 mata pelajaran selama 5 hari ujian, dengan menggunakan 4 pengawas dari tutor setempat atau lembaga tersebut dengan sistim silang.

“Di lembaga kami pendidikan kestaraan paket C dengan jurusan IPS,” katanya.

Saat ini PKBM Permata mengelola lima kegiatan, Kestaraan Paket A, B, dan C, Kewirausahaan, Budi Daya Jamur, Pelatihan Komputer dan Pelatihan Tata Rias Kecantikan, kegiatan yang sudah berjalan, Pendidikan Kestaraan A+C, Budi Daya Jamur, serta Pelatihan Komputer.

“Kami ucapkan terikasih kepada Kabid PAUD dan Dikmas Dinas Pendidikan Kabupaten Pringsewu, Sumarno, Kasi Kestaraan, Muhizar beserta ekan-rekan dari dinas yang telah berkunjung ke lembaga kami, sehingga memotivasi kami sebagai penyelenggara serta peserta UPK. Kami berharap peserta ujian lulus semua,” katanya. (ade)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini